Prosedur Pengembangan Media Audio Pendidikan


prosedur_dan_prinsip_pengembangan_media_audio11

Anak Didik seperti Botol Kosong?


Salah satu teori yang pernah dianut dalam dunia pendidikan adalah teori tabula rasa.  Teori ini menganggap anak didik laksana botol kosong atau  kain/lilin  putih yang siap diisi apa saja sekehendak pendidik.  Pendidik berwenang penuh untuk menjadikan apapun atas anak didiknya. 

Setujukan Anda dengan teori itu?  Apapun sikap Anda,  nyatanya teori itu pernah berpengaruh dalam dunia pendidikan kita. Bahkan,  hingga saat ini, masih banyak pendidik yang mempraktekkan teori itu di sekolah.  Dalam batas tertentu, hal ini tak menjadi masalah.  Dan mungkin ada benarnya.  Masalah timbul  ketika seorang pendidik menerapkannya secara over dosis, tanpa memadukan dengan teori lain. 

Mungkin masih ada sebagian guru yang memperlakukan siswa sebagai botol kosong yang perlu diisi air. Guru menganggap dirinya sebagai teko yang berisi air.  Dalam hal ini, air itu adalah sejumlah ilmu pengetahuan yang harus dimasukkan ke otak para siswa.  Jika teko itu berisi air putih, maka setelah belajar otak anak akan berisi air putih.  Begitu pula jika teko itu berisi air teh manis, maka pulang sekolah kepala anak akan  berisi teh manis.   Mudah mudahan  saja tidak ada teko-teko di sekolah yang berisi minuman keras yang membuat generasi pemabok. Baca lebih lanjut

PENERAPAN TIK DALAM PENDIDIKAN


Upaya-upaya peningkatan kualitas serta kuantitas pendidikan telah dilakukan oleh pihak pemerintah, walau sampai saat ini hasilnya belum memuaskan.   Usaha yang dilakukan oleh pemerintah biasanya bersifat konstitusional demi mendapatkan lulusan dari sekolah yang kompetitif dan siap bersaing secara global, misalnya  dengan menetapkan angka batas minimal kelulusan UAN  (sebesar 4,25?).  Menurut saya, hal ini bukannya cara  memperbaiki mutu pendidikan melainkan justru nampak sepertinya  kita  hendak menjegal generasi kita. Baca lebih lanjut

PERAN TIK DALAM PEMBELAJARAN


Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) telah memberikan
pengaruh terhadap dunia pendidikan khususnya dalam proses pembelajaran.
Menurut Rosenberg (2001), dengan berkembangnya penggunaan TIK ada lima pergeseran dalam proses pembelajaran yaitu:
1. dari pelatihan ke penampilan,
2. dari ruang kelas ke di mana dan kapan saja,
3. dari kertas ke “on line” atau saluran,
4. fasilitas fisik ke fasilitas jaringan kerja,
5. dari waktu siklus ke waktu nyata. Baca lebih lanjut

Konsepsi Pendidikan Terbuka/Jarak jauh


1.  Perkembangan batasan Pendidikan Terbuka/Jarak Jauh (PT/JJ)

Pendidikan Terbuka/Jarak Jauh itu sudah timbul bertahun-tahun sebelum  kita, bangsa Indonesia, mengenalnya. Pengertian atau batasan PT/JJ itu berkembang dari waktu ke waktu. Baca lebih lanjut

E-book dan Mahalnya Harga Buku


Kita tahu, buku merupakan salah satu bentuk sumber belajar penting di sekolah.  Sekolah, hampir tak dapat dipisahkan dengan buku. Ini telah terjadi sejak ratusan tahun lalu. Sampai sekarang, bahkan entah sampai kapan. Buku telah menjadi komponen penting di sekolah.  Buku merupakan sumber berbagai  ilmu. Melalui buku, terbukalah pintu gerbang ilmu pengetahuan. Dengan membaca buku, kualitas sumber daya manusia dapat ditingkatkan. Baca lebih lanjut